Langsung ke konten utama

REVIEW Oh My Baby


Kalo pemeran utamanya Jang Na Ra, ya nggak usah diragukan lagi aktingnya. Ditambah lagi jalan ceritanya yang menarik dan sebenarnya jarang di ulas, karena ini sebenarnya hal sensitif.

Perkara lajang sebenarnya tidak hanya terjadi di Indonesia saja, di Korea Selatan pun kerap dipermasalahkan. Adalah Jang Ha Ri yang diperankan oleh Jang Na Ra ini, Perempuan lajang berusia 39 tahun yang bekerja sebagai wakil manajer di perusahaan majalah parenting, yaitu The Baby. Sebenarnya dia menyadari jika menjalani kehidupan lajang adalah takdirnya, tapi dia tetap ingin memiliki anak dengan cara apa pun. Dia merasa waktunya sudah dekat sebagai perempuan yang bisa hamil, apalagi melahirkan. Ditambah lagi menjelang usianya di tiga puluh akhir ini, akhir-akhir ini sering mengalami sakit ataupun keram perut saat menstruasi datang.

Jang Ha Ri yang workholic, menjadi semacam role model bagi para juniornya. Dua juga jomblo, sedangkan yang satu sudah menikah tapi memutuskan tidak memiliki anak.
Resiko kerja di kantor adalah banyak yang kepo dengan apa pun yang kita lakukan. Dan masalah pribadi malah jadi konsumsi publik kayak gini x))

Isu melajang akan menjadi sensistif bagi seorang perempuan, apalagi jika sang mamak terus-menerus menyuruh sang anak untuk lekas menikah. Tak jarang akan timbul percekcokan, seperti yang dialami Jang Ha Ri dan mamaknya ini x))

Tanpa disadari, toxic yang paling membunuh justru datang dari orang terdekat. Salah satunya ini, sang mamak memaksa anaknya datang ke pernikahan sepupunya tanpa memikirkan perasaan sang anak yang males menghadapi tante om yang julid. Ternyata nggak cuma di Indonesia ya kayak gini, hahaha... x))
Dan memang kejadian donk, datang ke nikahan sepupu, ujung-ujungnya malah dijulidin om tante x))

Beragam cara Jang Ha Ri agar bisa memiliki anak. Dan cerobohnya, ni perempuan tuh gampang banget mau sama sapa aja yang sekiranya ngelirik dia. Hopeless apa terlalu lugu ya. Salah satu kejadian yang cukup fatal adalah saat dia bertemu dengan orang asing karena ni cowok tjakep, spermanya bagus, plus dari universitas ternama. Segampang itu Jang Ha Ri percaya x))


Statusnya yang lajang, menjadi salah satu pengganjal karirnya di tempat kerja. Para atasan menganggap, Jang Ha Ri tidak pantas dipromosikan karena bagi mereka perempuan lajang mana mungkin bisa memahami kehidupan keluarga sesuai tema majalah mereka. Jadi sebenarnya, mau sekeras apa pun Jang Ha Ri bekerja, status lajangnya selalu menjadi penghalang. Ditambah lagi, dia membuat masalah gara-gara bertemu dengan penjual sperma ilegal dan bikin geger sampai masuk TV yang mau tidak mau berimbas pada image tempat kerjanya.

Shim Jung Hwa, bos Jang Ha Ri ini representasi perempuan wonder woman. Punya kemampuan bisa menaklukan para atasan di tempat kerja mereka yang kerap meremehkan kaum perempuan. Dengan tatapan matanya saja, para atasan yang didominasi para bapak itu, biasanya langsung keder liat sorotannya meski tanpa banyak bacot. Shim Jung Hwa pun rela melepaskan karir dan posisinya di tempat kerja demi bisa fokus mengurus anaknya. Dibalik sikap kejamnya pada Jang Ha Ri dan juga junior lainnya, sebenarnya dia ini justru baik banget menurutku.
Sebenarnya ada tiga laki-laki yang berpotensi bisa menjadi penyumbang untuk mewujudkan cita-cita Jang Ha Ri agar bisa memiliki anak. Pertama, ada Han Yi Sang yang diperankan oleh Go Joon. Seorang photographer freelance yang dulunya merupakan photographer yang lumayan dikenal. Dari fisik dan latar belakang kehidupannya, kita sebagai perempuan biasa, tidak hanya Jang Ha Ri ini, tentu akan memilihnya. Sayangnya Han Yi Sang ini dingin banget, mainnya aja kalo di apartemen ngobrol ama patung-patung, wkwkwk... x)) Epikya, Han Yi Sang yang tampaknya potensial ini nggak tertarik dengan pernikahan dan juga nggak suka anak-anak. Kebalikan banget ama Jang Ha Ri yang udah ngebet banget pengen punya anak :')

Awkward banget pas mereka ketemu di scene ini x))
Niat cuma mau stalking doank, malah kepencet tombol 'love'. Gimana gak GR tuh Jang Ha Ri x))

Gimana Jang Ha Ri gak GR coba kalo Han Yi Sang pernah menghiburnya sambil ELUS-ELUS KEPALA KAYAK GINI?!? #CAPSLOCKJEBOL x))

Mana tatapannya gini amat, ya jelas Jang Ha Ri udah ngarep bangetlah x))

WOYY, OPPA. Kalo nggak mau komitmen, kenapa natapnya gini amat, kan kasian anak orang jadi GR berlipat-lipat, wkwkwk... x))

Ternyata Han Yi Sang males pulang ke rumah, karena males ngeladenin mamaknya yang pengen banget punya mantu, belum lagi ditambah nyinyiran adeknya yang udah lebih duluan nikah x))

Mamaknya Han Yi Sang udah gembira banget pas ketemu ama anaknya gak sengaja lagi jalan pulang bareng ama perempuan manis kayak Jang Ha Ri ini x))
Han Yi Sang ini juga suka fotoin candid Jang Ha Ri. Sebenarnya bukan tanpa alasan dia tidak mau berkomitmen dan bilang gak suka anak-anak. Jadi, di drama ini, masalah tidak hanya dari sisi perempuan lajang, tapi juga dari laki-laki lajang.

Salah scene yang cukup mengharukan sih bagiku. Saat Jang Ha Ri meliput untuk tugas kerja tentang pasangan mandul yang ternyata akhirnya bisa punya anak.

Kedua. Laki-laki potensial berikutnya adalah Yoon Jae Young yang diperankan oleh Park Byung Eun. Sahabat kental Jang Na Ri dari orok. Dokter anak. Kesayangan mamaknya Jang Ha Ri. Sayangnya baru saja bercerai dari istrinya. Duda beranak satu ini sempat mengalami depresi pasca bercerai, pekerjaannya yang berantakan dan keteteran merawat anak semata wayangnya yang masih bayi. Yoon Jae Young ini semacam representasi single parent dari sisi laki-laki: bagaimana susahnya survive pasca bercerai, harus nebeng tinggal tempat orang lain. Ditambah lagi kerepotan mengurus sang bayi, sementara dia harus bekerja.

Jang Ha Ri yang ngebet punya anak, sementara Yoon Jae Young single parent, plus mamak Jang Ha Ri juga ngarep si Yoon Jae Young ini jadi mantunya, harusnya jalan keluarnya udah ketemu. Tapi hidup nggak semudah itu, Ferguso. Yang namanya bercerai, pasti ada hal-hal yang belum selesai. Ditambah lagi Yoon Jae Young ama Jang Ha Ri ini udah sahabat sejak orok, jadi malah memang susah feel-nya kalo mau jatuh cinta x))

Ngakak banget kalo berdua ini ketemu. Udah kayak Tom & Jerry banget x))

Dan laki-laki potensial yang ketiga alias yang terakhir adalah Choi Kang Eu Ddeum yang diperankan oleh Jung Gun Joo. 

Si Brondong ini tipikal cowok yang perhatian, dan kerap disalahartikan ciwiciwi alias bikin GR. Choi Hyo Joo sering banget dapet perhatian dari Choi Kang Eu Ddeum. Salah satunya pas scene ini, si brondong dengan sigap membelikan plester dan sandal jepit dengan merk KW buat Choi Hyo Joo yang tampak kesakitan efek memaksakan diri mengenakan high heels x))
Meski gak bikin baper akut gitu, tapi jalan ceritanya menarik. Isu yang diangkat merupakan hal sensitif yang jarang diulas di drama lain, padahal relate dengan kehidupan sehari-hari. Banyak pembelajaran yang bisa kita ambil dari drama ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

REVIEW Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

  Sebenarnya gak antusias waktu tahu serial ini tayang. Pertama, setting cerita yang ala-ala kerajaan gitu biasanya bertele-tele. Kedua, pemain perempuannya banyak yang bilang nggak suka. Tapi semakin ke sini, makin banyak yang bilang suka drama ini dari segi cerita. 

REVIEW Extracurricular

  Awalnya gak niat nonton ama drama ini, ternyata banyak yang bilang bagus. Bukan sekedar kisah remaja dengan cerita menye-menye semata. Terlihat dari posternya yang terkesan dark, drama ini mengisahkan sisi kelam para remaja: prostitusi online.

REVIEW Welcome to Waikiki 2

Setelah nonton drama Welcome to Waikiki 1 yang super parah sengkleknya, rasanya kurang afdol jika nggak nonton seri yang kedua x))